Friday, June 22, 2012

Terkait Keputusan KN, Persema Wait And See

asmuri persema den
Asmuri (c) bola/den

Bola.net – Keputusan Komite Normalisasi untuk tetap tidak mengundang Persema, Persibo dan PSM dalam Kongres PSSI, ditanggapi adem oleh kubu Persema Malang. Menurut Manajer tim berjuluk Laskar Ken Arok itu, Asmuri, pihaknya akan menunggu surat resmi dulu sebelum melakukan tindakan apapun.

“Sejauh ini belum ada surat resmi yang ditujukan pada kami. Belum ada bukti hitam di atas putih. Karena itu, kami menunggu surat resmi terlebih dahulu kemudian baru memutuskan apa yang akan kami lakukan,” ungkap Asmuri pada bola.net, Selasa (12/04).

Lebih lanjut, Asmuri menegaskan bahwa dirinya tidak mau berandai-andai bakal melakukan langkah apa, sebelum adanya surat pemberitahuan resmi dari Komite Normalisasi. Sebab, menurut mantan wasit nasional ini, dirinya masih belum paham betul dengan peraturan yang dirujuk oleh komite bentukan FIFA itu.

“Saya tidak mau berandai-andai. Yang jelas, saat ini kami harus mendapat kejelasan mengenai bagaimana peraturannya, lalu bagaimana peraturan baku Komite Normalisasi. Itu yang kami belum tahu. Jujur, mengenai pemutihan, saya juga hanya mendengar melalui teman-teman media. Jadi harus diperjelas terlebih dahulu,” ujarnya.

Lebih lanjut, pria yang juga mantan anggota legislatif ini mengharap agar Komite Normalisasi bisa benar-benar menjalankan amanat FIFA untuk mengedepankan semangat rekonsiliasi. “Yang jelas, kami berharap agar keputusan-keputusan yang dihasilkan Komite Normalisasi itu bisa merangkul semua komponen. Hal ini penting agar tidak ada friksi-friksi ke depannya,” tandas Asmuri.  (bola/den)

Sumber:http://www.bola.net/indonesia/terkait-keputusan-komite-normalisasi-persema-wait-and-see-f0fa24.html


No comments:

Post a Comment