Friday, February 17, 2012

Gerrard: Penjualan Torres Adalah Langkah Tepat

gerrard 2102 get
Steven Gerrard

PEMAIN TERKAIT

  • Andy Carroll
  • Fernando Torres
  • Luis Suarez
  • Steven Gerrard

TIM TERKAIT

  • Chelsea
  • Liverpool

FOTO PEMAIN TERKAIT

  • Andy Carroll
  • Fernando Torres
  • Luis Suarez
  • Steven Gerrard

WALLPAPER TERKAIT

  • Luis Suarez
  • Andy Carroll
Bola.net – Steven Gerrard rupanya mulai bisa melupakan bayang-bayang Torres di Liverpool. Ia menilai Liverpool telah melakukan langkah terbaik dengan menjual Fernando Torres ke Chelsea dan mengganti penyerang Spanyol itu dengan Andy Carroll dan Luis Suarez.

Torres hingga saat ini belum mencetak satupun gol untuk Chelsea sejak kepindahannya yang memecahkan rekor transfer di Inggris, sementara Suarez dan Carroll telah menunjukkan penampilan yang menjanjikan di Anfield.

Kepada Sky Sports 1 Gerrard menjelaskan, ada perbedaan besar antara Suarez dengan mantan tandemnya itu di penampilan awal mereka di Liverpool. “Suarez hanya memainkan beberapa permainan tapi kami tahu dia akan menjadi pemain top. Saat berlatih dan bermain dengan dia di beberapa pertandingan pertamanya kita dapat melihat ia sangat kuat dan memiliki teknik yang baik, tetapi Fernando pada tahun pertamanya bersama kami tampil mengecewakan."

“Saya pikir Liverpool berada dalam posisi yang lebih baik saat ini dengan memiliki dua pemain top di depan daripada hanya satu. Saya menikmati bermain di belakang Fernando tetapi jika Anda menanyakan lebih baik bermain dengan Fernando atau Andy Carroll dan Luis Suarez, maka saya akan memilih dua daripada satu.”

Gerrard mengungkapkan para pemain Liverpool merasa dikecewakan oleh keputusan Torres yang memilih pindah ke Chelsea.

“Kami merasa sedikit kecewa, seperti para pendukung kami ingin dia tinggal karena ia pemain top. Tapi dia telah membuat keputusan dan kami harus menghormati itu,” kata kapten The Reds itu. (Tri/jef)

Gerrard Masih Kecewa Kepada Torres?  

Sumber:http://www.bola.net/inggris/gerrard-penjualan-torres-adalah-langkah-tepat-06127e.html


No comments:

Post a Comment