Saturday, October 13, 2012

RD Tak Akan Bedakan Pemain ISL dan LPI

rahmad darmawan Egy
Rahmad Darmawan (c) bola-esa

PEMAIN TERKAIT

  • Andik Vermansyah
  • Irfan Bachdim
  • Rahmad Darmawan

TIM TERKAIT

FOTO PEMAIN TERKAIT

  • Irfan Bachdim

WALLPAPER TERKAIT

  • Persema
  • Irfan Bachdim
Bola.net – Pelatih Timnas U-23, Rahmad Darmawan mengatakan, tidak akan membedakan pemain dari Liga Super Indonesia (LSI) maupun Liga Primer Indonesia (LPI) dalam rekrutmen persiapan SEA Games 2011.

“Kami akan melihat kemampuan seluruh pemain baik dari LSI maupun LPI,” Kata RD sapaan akrab pelatih Persija Jakarta tersebut.

“Mereka memiliki kesempatan yang sama,” tambahnya.

Rahmad Darmawan yang kini melatih Tim Persija Jakarta, telah ditunjuk sebagai pelatih Timnas U-23 persiapan untuk SEA Games 2011 tak akan membedakan asal pemain.

RD menegaskan, baik pemain dari LSI maupun LPI yang sudah diusulkan segera dikumpulkan untuk menjalani seleksi, dan rencananya pada Senin (25/4).

Menyinggung pemain LPI yang potensial memperkuat Timnas, Rahmad Darmawan menjelaskan, ada seperti Irfan Bachdim (Persema Malang) dan Andik Vermansyah (Persebaya 1927).

“Namun, kami harus melihat kemampuannya dan kebutuhan tim,” katanya. (ant/end)

Sumber:http://www.bola.net/tim_nasional/rd-tak-akan-bedakan-pemain-isl-dan-lpi-69c77c.html


No comments:

Post a Comment