Sunday, July 29, 2012

Persema Fokus Hadapi Manado United

persema malang
Persema

Bola.net – Manajemen Persema saat ini lebih memilih konsentrasi untuk memikirkan tim berjuluk Laskar Ken Arok itu yang bakal berlaga dalam lanjutan Liga Primer Indonesia (LPI) menghadapi Manado United di Stadion Klabat, Manado, Minggu (17/4).

Manajer Persema Asmuri, Sabtu mengatakan, saat ini dirinya dan ofisial lainnya sedang konsentrasi untuk menghadapi laga terdekat Persema dijamu Manado United.

“Ini laga krusial untuk menambah pundi-pundi gol dan angka agar Persema tetap bertengger di puncak klasemen sementara LPI,” ucapnya, menegaskan.

Ia mengakui, saat ini dirinya sedang menunggu keputusan dari Komite Normalisasi (KN) PSSI, terkait surat permohonan pemutihan Persema terhadap sanksi yang dijatuhkan PSSI era Nurdin Halid, setelah Laskar Ken Arok keluar dari Liga Super Indonesia (LSI) dan bergabung dengan LPI.

Karena putusannya masih akan dibahas, Selasa (19/4), katanya, maka manajemen lebih memilih konsentrasi mendampingi tim yang akan berlaga menghadapi Manado United.

Mantan anggota DPRD Kota Malang itu mengakui, pihaknya sudah dua kali melayangkan surat permohonan untuk menjadi anggota PSSI kembali, setelah dikeluarkan dari PSSI ketika tim itu keluar dari LSI dan bergabung dalam kompetisi LPI yang digagas Arifin Panigoro.

“Kami tetap optimistis kalau KN nantinya akan mengabulkan permohonan kami, dan memutihkan sanksi yang dijatuhkan kepada Persema pada era kepemimpinan Nurdin Halid. Namun, karena sekarang masih nunggu putusan, kami lebih baik konsentrasi mendampingi tim dulu,” tutur Asmuri.

Persema bersama Persibo Bojonegoro harus mengajukan surat permohonan pemutihan jika ingin bergabung kembali dengan PSSI, sebab sanksi yang dijatuhkan kepada dua klub itu melalui kongres PSSI yang digelar di Bali ketika PSSI masih dipimpin Nurdin Halid.

Persema saat ini masih menuntaskan beberapa pertandingan yang tersisa, baik pertandingan kandang maupun luar tandang pada putaran pertama LPI. Persema masih kokoh di puncak klasemen sementara LPI dengan raihan 34 poin dari 12 kali bertanding.

Setelah hengkang dari LSI, anggaran hibah Persema dari APBD Kota Malang melalui KONI setempat sebesar Rp15 miliar menurut rencana akan digunakan untuk membuat stadion di setiap kecamatan yang ada di daerah itu, serta fasilitas olahraga lainnya. (ant/lex)

Sumber:http://www.bola.net/liga_primer_indonesia/persema-fokus-hadapi-manado-united-13f320.html


No comments:

Post a Comment